Tarif Turun, KA Bandung-Jakarta PP Kembali Ramai

Strategi penurunan tarif yang dilakukan PT. Kereta Api ternyata berhasil. Sekarang sangat susah mendapatkan tiket jika kita tidak memesan minimal satu hari sebelumnya. Dulu saat tarif belum diturunkan, sangat mudah sekali mendapatkan tiket, cukup dengan datang langsung pada hari keberangkatan, kita akan mendapatkan tiket dengan jadwal pemberangkatan yang terdekat. Terkadang satu gerbong hanya berisi satu atau dua orang penumpang saja.

Kini dengan tarif yang bisa dikatakan lebih murah dibanding travel, sebagian masyarakat mulai beralih kembali menggunakan kembali kereta api. Sekedar informasi, tarif kereta api Jurusan Bandung-Jakarta PP untuk kelas Bisnis adalah Rp. 20.000, Eksekutif Rp.35.000, & Argo Rp.45.000.

Bagi yang terbiasa menggunakan travel via Cipularang, mungkin sekarang akan tertarik kembali menggunakan kereta api. Tapi ingat kalau bisa jangan mendadak, lebih baik pesan satu hari sebelumnya.

ASYIKNYA RAME-RAME : Oki, Wendy, Ali, Saya dan Mas Primus, saat pulang ke Bandung pada hari Jumat lalu. Kami sudah memesan tiket sehari sebelumnya, karena terlalu sore saat memesan, jadi kami hanya kebagian kelas Bisnis. Dalam gerbong kami banyak penumpang yang berdiri. Untuk memberikan bangku kepada seorang ibu yang tidak kebagian tempat duduk, Oki, Ali & Wendy rela duduk sebangku bertiga. Bangku sengaja kami buat saling berhadapan, alhasil sepanjang perjalanan kami habiskan dengan diskusi & bercanda.

21 thoughts on “Tarif Turun, KA Bandung-Jakarta PP Kembali Ramai

  1. octa9533

    Lihat donk nilai positifnya, membantu ibu yang tidak mendapat tempat duduk sepanjang perjalanan Jakara-Bandung gituh…
    Bravo untuk “bersosial”, hal besar dimulai dari hal kecil dulu..

    Balas
  2. Ping balik: Gamelan Sunda di Stasiun Hall « INterMezZo

  3. doelsoehono

    mas hati-hati klo ongkos KA Two + run berarti nanti SPJ Bisa di turuni juga lo ……..

    biar gak jajan ha…..ha…ha….mas wendy lagi bayangi Futsal Coy

    Balas
  4. t.ibnu hartoyo

    emmm bagus juga strategi nurunin harganya..politik dumping yg gila-gilaan,kalo boleh dibilang. Jadi harap maklum aja kalo kwalitasnya “agak” turun, termasuk soal jadwal kali yaa ….

    Balas

Tinggalkan Balasan ke roisz Batalkan balasan